Home » PROFIL » Sejarah Puskesmas Mulyorejo

Sejarah Puskesmas Mulyorejo

Puskesmas Mulyorejo terletak di Jalan Budi Utomo 11 A Kelurahan Mulyorejo Kecamatan Sukun Kota Malang. Tepatnya di sebelah barat Kota Malang kira-kira 7 km dari pusat Kota. Puskesmas Mulyorejo terletak di dataran tinggi dengan kondisi tanah yang subur serta letak yang strategis.

Puskesmas Mulyorejo berdiri tahun 1990 merupakan Puskesmas baru dengan wilayah kerja dari desa dan kelurahan limpahan Kabupaten Malang yang merupakan daerah pemekaran wilayah Kota Malang.

Pada tahun 1989, seorang dokter dan 2 orang paramedis yang baru lulus ditugaskan membina wilayah kerja yang terdiri dari desa Mulyorejo dan Bandulan yang pada saat itu disebut wilayah Puskesmas Wagir, Kodya dititipkan di Puskesmas Ciptomulyo Kecamatan Sukun. Pembinaan yang dilakukan adalah pemeriksaan rawat jalan umum, ibu hamil dan imunisasi bayi (pelayanan statis) yang bertempat di balai desa Bandulan, selain itu juga dilakukan kegiatan pembinaan posyandu dan peran serta masyarakat dalam hal ini pembinaan kader posyandu dan dukun bayi.

Pada pertengahan tahun 1990 tepatnya tanggal 1 Agustus 1990 ditugaskan seorang dokter senior sebagai pimpinan yaitu dr. Poespo Hardjo dan pada tanggal    27 Oktober 1990 dengan berdirinya Puskesmas Pembantu Mulyorejo resmi melepaskan diri dari Puskesmas Ciptomulyo. Pada tahun itu pula Puskesmas Mulyorejo yang tanpa mempunyai puskesmas induk mendapatkan kendaraan roda 4 (Puskesmas Keliling) yang dioperasikan untuk pelayanan luar gedung (posyandu).

Tahun 1991 mulai diberi tenaga sebanyak 15 orang dengan membina wilayah kerja 4 desa dan 1 kelurahan. Bersamaan dengan berdirinya Pustu-Pustu di seluruh wilayah kerja, pelayanan statis dibuka setiap hari.

Tepatnya tanggal 11 Januari 1995 Puskesmas Induk baru diserahkan secara resmi dari Kabupaten Malang.